Berita dari Alumni: Walter Ajambang Nchu dari Cameroon Dipromosikan Sebagai Senior Research Scientist IRAD

sps6

Berita dari Alumni: Walter Ajambang Nchu dari Cameroon Dipromosikan Sebagai Senior Research Scientist IRAD

Walter Ajambang Nchu adalah alumni program magister (S2) dan program doktor (S3) dari Program Studi Pemuliaan dan Bioteknologi (PS PBT), Departemen Agronomi dan Hortikultura (AGH), Fakultas Pertanian, IPB.

Dalam studi S2-nya, Walter merupakan mahasiswa pascasarjana pertama yang melakukan penelitian tesis tentang analisis molekuler (SSR marker) pada koleksi plasma nutfah kelapa sawit asal Cameroon. Sedangkan dalam studi S3-nya, Walter merupakan mahasiswa pascasarjana pertama yang melakukan penelitian disertasi tentang analisis transkriptom (RNASeq) pada kelapa sawit.

Setelah lulus dari program S2 dan S3 di IPB di bawah bimbingan Prof. Dr. Sudarsono bersama Tim pembimbing, Walter kembali bekerja di IRAD, Cameroon sebagai peneliti kelapa sawit. Tanggal 26 November 2017, Walter menginfokan sebagai berikut: “I have been promoted to the rank of Senior Research Scientist (equivalent to Associate Professor) in Cameroon.” Walter juga menginfokan bahwa di IRAD, Cameroon, yang bersangkutan menjabat sebagai Head Oil Palm Breeding and Seed Production Cameroon dan Director of the Liaison Agency IRAD Cameroon.

Seluruh staf dosen dan tenaga kependidikan Departemen AGH mengucapkan selamat atas promosi yang diterima oleh Walter Ajambang Nchu dan terima kasih atas update informasinya. Semoga promosi yang diperoleh Walter Ajambang Nchu memberi nilai tambah bagi yang bersangkutan khususnya dan IPB pada umumnya. Aamiiiin (Dikompilasi: SUA).

Select the fields to be shown. Others will be hidden. Drag and drop to rearrange the order.
  • Image
  • SKU
  • Rating
  • Price
  • Stock
  • Availability
  • Add to cart
  • Description
  • Content
  • Weight
  • Dimensions
  • Additional information
Click outside to hide the comparison bar
Compare