Departemen AGH-Faperta-IPB meluncuran Buku Dasar-dasar Agronomi : Prof. (Em) Dr. Ir. Sri Setyati Harjadi, M.Sc.
Departemen AGH-Faperta-IPB meluncuran Buku Dasar-dasar Agronomi : Prof. (Em) Dr. Ir. Sri Setyati Harjadi, M.Sc.
Rabu 7 Agustus 2019 Departemen Agronomi dan Hortikultura menyelenggarakan acara Peluncuran Buku Dasar-dasar Agronomi karya Prof. (Em) Dr. Ir. Sri Setyati Harjadi, M.Sc.
Buku Dasar-dasar Agronomi tulisan Prof. (Em) Dr. Ir. Sri Setyati Harjadi, M.Sc. merupakan gerbang bagi mahasiswa Fakultas Pertanian untuk mengetahui dasar-dasar pertanian. Dalam buku ini terkandung 3 pokok utama yaitu wawasan pertanian masa lalu dan masa datang, pengetahuan mendalam mengenai tanaman dan lingkungan tumbuhnya (tanah, cahaya matahari, iklim), disertai tehnik budidaya tanaman. Penulis bermaksud untuk menuangkan secara komprehensif seluruh pengetahuan agronomi dalam buku ini.
Buku ini sangat penting sebagai pegangan mahasiswa Fakultas Pertanian baik tingkat S1 maupun pendalaman berikut di S2 dan S3.
Semoga buku ini bermanfaat secara luas baik untuk IPB maupun di kalangan luar Indonesia untuk memahami agronomi dan pertanian, berguna dalam meningkatkan dan mempertahankan produktivitas tanaman yang tinggi dan lestari.