Dr. Purwono Jadi Narasumber Rembug Jagung Nasional 2017

pur20

Dr. Purwono Jadi Narasumber Rembug Jagung Nasional 2017

Pada hari Rabu, tanggal 20 September 2017, Dr. Purwono, staf Divisi Produksi Tanaman, Departemen Agronomi, Fakultas Pertanian, IPB, diminta oleh Rektor IPB mewakili Departemen AGH sebagai narasumber pada Rembug Jagung Nasional 2017. Acara Rembug Jagung Nasional diadakan di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta.

Menurut Dr. Purwono, beberapa hasil Rembug Jagung Nasional adalah sebagai berikut:

  1. Perlu evaluasi tentang akurasi data produksi jagung nasional.
  2. Penghentian impor jagung diduga menyebabkan ketersediaan jagung menjadi langka dan harganya meningkat drastis hingga Rp 5000 per kg. Akibatnya produsen pakan mengimpor gandum pakan (bukan gandum yang digunakan utk pangan) untuk mengkompensasi kekurangan jagung.
  3. Lokasi produksi jagung yang terpencar, dengan sarana transportasi yang relatif sulit sehingga menyebabkan biaya meningkat dan mutu menurun.
  4. Jika kondisi pasokan jagung yang sulit dan harga jagung yang tinggi, berpotensi akan memaksa produsen impor pakan ternak.

Lebih lanjut, Dr. Purwono mengusulkan:

  1. Perlu dibangun kemitraan antara petani jagung dengan pabrik pakan agar terdapat kepastian dari kedua belah pihak. Untuk itu harus ada pendampingan oleh pihak yg kompeten dan bertanggung jawab. IPB diharapkan mampu melakukan kegiatan pendampingan tersebut.
  2. Penurunan BPP jagung harus ditempuh dengan efisiensi biaya dan peningkatan produktivitas jagung.

Semoga partisipasi Dr. Purwono dalam Rembug Jagung Nasional 2017 memberikan nilai tambah bagi para pemangku kepentingan. Aamiiiin (Dikompilasi: SUA).