MK Dasar-Dasar Hortikultura Kunjungi Pasir Sarongge untuk Praktikum Lapangan

mhs20

MK Dasar-Dasar Hortikultura Kunjungi Pasir Sarongge untuk Praktikum Lapangan

Pada hari Sabtu dan Minggu (13-14 Mei 2017) telah dilakukan praktikum MK. Dasar-dasar Hortikultura di Kebun Percobaan Pasir Sarongge. Kebun percobaan Pasir Sarongge berada pada ketinggian 1200 m dpl. Praktikum lapangan diikuti oleh 300 praktikan dari 4 kelas paralel. Pelaksanaan praktikum dipandu oleh 9 dosen dan dibantu oleh 9 asisten praktikum dan berlangsung dari pukul 07-11 WIB.

Topik praktikum meliputi kegiatan pengenalan komoditas dan teknik budidaya, penanaman dan pemanenan komoditas hortikultura spesifik dataran tinggi (kubis, brokoli, wortel, tomat dan pembungaan bawang merah). Pengarahan yang disampaikan secara langsung oleh Kadep AGH pada hari pertama pelaksanaan praktikum menekankan mengenai pentingnya pengalaman mengenal dan mempelajari sebanyak mungkin jenis komoditas, sebagai bekal bagi lulusan Departemen AGH.

Kegiatan praktikum tersebut dilakukan di bawah bimbingan staf dosen dari Divisi Produksi Tanaman, Genetika dan Pemuliaan Tanaman, Bioteknologi Tanaman, Ilmu dan Teknologi Benih, dan Ekofisiologi Tanaman, Departemen AGH sebagai berikut:

1. Dr. Sugiyanta (Kadep)
2. Juang G. Kartika, SP. MSi (Koord Praktikum)
3. Dr. Awang Maharijaya,
4. Dr. Deden D. Matra
5. Shandra Amarillis, SP. MSi,
6. Hafith Furqoni, SP. MSi
7. Candra Budiman, SP. MSi
8. Ahmad Zamzami, SP. MSi
9. Arya Widura, SP. MSi
(Dikompilasi: SUA).

Select the fields to be shown. Others will be hidden. Drag and drop to rearrange the order.
  • Image
  • SKU
  • Rating
  • Price
  • Stock
  • Availability
  • Add to cart
  • Description
  • Content
  • Weight
  • Dimensions
  • Additional information
Click outside to hide the comparison bar
Compare