Mohammad Syafii Berhasil Lulus Ujian S2
Mohammad Syafii Berhasil Lulus Ujian S2
Pada tanggal 12 Mei 2017, Mohammad Syafii – mahasiswa Program Magister, Program Studi (PS) Pemuliaan dan Bioteknologi (PBT) berhasil melewati dan lulus ujian thesis S2-nya. Sdr. Mohammad Syafii, dalam program magisternya dibimbing oleh Prof. Bambang S. Purwoko (BSP), staf dosen Divisi Bioteknologi Tanaman, Departemen Agronomi dan Hortikultura, Fakultas Pertanian, IPB bersama Dr Willy Bayuardi (staf dosen Divisi Genetika dan Pemuliaan Tanaman) dan Dr Iswari Dewi (staf peneliti BB Biogen), Badan Litbang Pertanian.
Judul penelitian thesis sdr. Mohammad Syafii adalah: “Kultur Antera Padi Indica Hasil Persilangan Three-Way-Cross untuk Perakitan Galur Toleran Kekeringan.” Bertindak sebagai penguji dalam ujian thesis tersebut adalah Prof Muhamad Syukur (staf dosen Divisi Genetika dan Pemuliaan Tanaman, anggota komisi pembimbing, dan perwakilan dari PS PBT (Dr Dewi Sukma).
Seluruh staf dosen dan tenaga kependidikan Departemen AGH mengucapkan selamat atas lolosnya sdr. Mohammad Syafii pada ujian thesis. Semoga penyelesaian dokumen thesisnya segera dapat diselesaikan dan ilmu yg didapat di IPB dapat memberikan manfaat. Aamiiin (Dikompilasi: SUA).