Sebagai Anggota TP2V Tanaman Perkebunan Tahun 2017 – Dr. Endah Retno Palupi Membantu Rekomendasi Pelepasan 18 Varietas Unggul Baru
Sebagai Anggota TP2V Tanaman Perkebunan Tahun 2017 – Dr. Endah Retno Palupi Membantu Rekomendasi Pelepasan 18 Varietas Unggul Baru
Pada tanggal 2 November 2017, Dr. Endah Retno Palupi – staf dosen Divisi Ilmu dan Teknologi Benih, Departemen Agronomi dan Hortikultura (AGH), Fakultas Pertanian, IPB kembali berpartisipasi dalam sidang pelepasan varietas periode yang terakhir untuk tahun 2017. Sidang pelepasan varietas dilakukan di Hotel Bumi Wiyata, Depok, Jawa Barat.
Sidang pelepasan varietas tanaman perkebunan pada tanggal 2 November 2017 dihadiri oleh 13 orang anggota TP2V Tanaman Perkebunan. Dalam sidang pelepasan varietas kali ini, Dr. Endah Retno Palupi sebagai salah satu anggota Tim Penilai dan Pelepas Varietas (TP2V) tanaman perkebunan telah membantu membuat rekomendasi pelepasan 19 Varietas Unggul Baru berbagai tanaman perkebunan yang diusulkan oleh sejumlah institusi.
Institusi pengusul dan varietas tanaman perkebunan yang mendapat rekomendasi untuk dilepas sebagai varietas unggul baru antara lain:
- Puslitbangbun: 4 varietas tebu
- Dinas Perkebunan Jatim bekerjasama dengan P3GI: 2 varietas tebu
- PT Applied Agriculture Resource Indonesia (AARI): 1 varietas kelapa sawit
- Balai Penelitian Tanaman Pemanis dan Serat (Balitas) bekerjasama dengan PT Aliance One Indonesia: 2 varietas tembakau hibrida
- Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, Perkebunan dan Ketahanan Pangan Kab. Magetan bekerjasama dengan Dinas Perkebunan Jatim dan Balitas: 2 varietas tembakau
- Balai Penelitian Tanaman Pemanis dan Serat (Balitas): 3 varietas kapas
- Balai Penelitian Tanaman Industri dan Penyegar (Balitri) bekerjasama dengan PT Tambi dan Dinas Tanaman Pangan dan Perikanan Kab. Wonosobo: 2 varietas teh
- Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Kab Banggai bekerjasama dengan Balit Palma dan Dinas Perkebunan dan Peternakan Prop Sulawesi tengah: 1 varietas kelapa dalam
- Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kab Kepulauan Selayar bekerjasama dengan Balit Palma: 1 varietas kelapa dalam
- Dinas Perkebunan Kab Indragiri Hilir bekerjasama dengan Balit Palma: 1 varietas sagu
Semoga partisipasi Dr. Endah Retno Palupi sebagai anggota TP2V dalam siding pelepasan varietas tanaman perkebunan memberikan nilai tambah bagi para pemangku kepentingan yang terlibat. Aamiiin (Dikompilasi: SUA, informasi dan foto: ERP).