Shandra Amarilis Berpartisipasi Dalam İnternational Conference on Sustainable Agriculture di Taiwan

sam2

Shandra Amarilis Berpartisipasi Dalam İnternational Conference on Sustainable Agriculture di Taiwan

Pada tanggal 24 – 26 November 2017, Shandra Amarilis, SP., MSi., Staf dosen Divisi Bioteknologi Tanaman, Departemen Agronomi dan Hortikultura (AGH), Fakultas Pertanian, IPB telah berkunjung ke Nanhua, Taiwan. Tujuan kunjungan Shandra Amarillis ke Taiwan adalah untuk berpartisipasi dalam 3rd İnternational Conference on Sustainable Agriculture Technologies.

The 3rd İnternational Conference on Sustainable Agriculture Technologies dilaksanakan di Nanhua University, Taiwan. Dalam konferensi tersebut, Shandra Amarillis menyampaikan presentasi oral tentang hasil penelitian sagu di hadapan peserta konferensi. Judul presentasi oral yang disajikan adalah Comparison Analysis of Sago Palm (Metroxylon sago Rottb.) on Polybag and Raft Nursery.

Dari Indonesia, selain IPB juga hadir perwakilan staf dosen dari Universitas Udayana, Universitas Brawijaya, dan Universitas Indonesia. Dari negara lain antara lain hadir delegasi dari German, Jepang dan Taiwan.

Partisipasi Shandra Amarillis dalam the 3rd İnternational Conference on Sustainable Agricultural Technologies di Taiwan mendapatkan dukungan dari kegiatan international mobility yang dibiayai oleh IPB. Semoga partisipasi Shandra Amarillis dalam the 3rd İnternational Conference on Sustainable Agriculture Technologies memberi nilai tambah bagi yang bersangkutan dan Departemen AGH khususnya dan bagi IPB pada umumnya. Aamiiiin (Dikompilasi: SUA, informasi dan foto: SAM).