Staf Dosen AGH Sosialisasi Program Peningkatan Produksi dan Mutu Kakao

awa1

Staf Dosen AGH Sosialisasi Program Peningkatan Produksi dan Mutu Kakao

Pada tanggal 17 Juli 2017, Dr. Ir. Ade Wachjar, M.S. staf dosen Divisi Produksi Tanaman dan Dr. Ir. Hariyadi, M.S. staf dosen Divisi Ekofisiologi Tanaman, Departemen Agronomi dan Hortikultura (AGH), Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogor kunjungi Pinrang, Sulawesi Selatan dalam rangka Program Peningkatan Produksi dan Mutu Kakao. Program Peningkatan Produksi dan Mutu Kakao merupakan kerjasama antara Dinas Peternakan dan Perkebunan (Disnakbun), Kab. Pinrang, Sulawesi Selatan dengan LPPM – IPB.

Tujuan kegiatan kerjasama adalah untuk membantu meningkatkan pendapatan petani kakao di Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan. Dalam kesempatan tersebut dilaksanakan kegiatan sosialisasi program intensifikasi dan replanting tanaman kakao serta pembangunan contoh pembibitan kakao bersertifikat. Sebelum acara sosialisasi, Dr. Ir. Ade Wachjar, M.S. dan Dr. Ir. Hariyadi, M.S. mendapat kesempatan berdiakusi dengan Wakil Bupati dan Kepala Disnakbun Pinrang, Sulawesi Selatan.

Seluruh staf dosen dan tenaga kependikan Departemen AGH berharap kegiatan kerjasama tetsebut akan memberikan nilai tambah bagi pemangku kepentingan kakao di Pinrang, Sulawesi Selatan. Aamiiin (Dikompilasi: SUA).