Yulinda Tanari, Calon Doktor dari Program Studi AGH Berhasil Lulus Ujian Tertutup Program Doktor
Yulinda Tanari, Calon Doktor dari Program Studi AGH Berhasil Lulus Ujian Tertutup Program Doktor
Pada tanggal 18 Januari 2018, Yulinda Tanari, calon doktor dari Program Studi Agronomi dan Hortikultura (AGH), Sekolah Pascasarjana (SPS), IPB telah berhasil lulus dalam ujian tertutup Program Doktor (S3). Dalam studi S3-nya, Yulinda Tanari menulis disertasi riset dengan judul “Studi hubungan kejadian getah kuning dengan ketersediaan kalsium pada pericarp manggis (Garcinia mangotana).”
Yulinda Tanari merupakan staf dosen Universitas Sintuwu Maroso, Poso. Yang bersangkutan mengambil studi S3 di Program Studi AGH dibawah bimbingan Dr Darda Efendi (dosen Divisi Bioteknologi Tanaman, Departemen AGH), sebagai ketua komisi pembimbing, bersama Prof. Dr Ir Roedhy Poerwanto, Dr Ir Ketty Suketi (dosen Divisi Produksi Tanaman, Departemen AGH), dan Prof. Dr Ir Didy Sopandie (dosen divisi Ekofisiologi, Departemen AGH), sebagai anggota komisi.
Ujian tertutup dipimpin oleh Dr Nurhayati Arifin (Wakil Dekan Fakultas Pertanian). Bertindak sebagai penguji luar komisi adalah Dr Deden Derajat Matra dan Dr Winarso D. Widodo (dosen Divisi ProduksiTanaman, Departemen AGH). Ujian juga dihadiri oleh Dr Maya Melati sebagai ketua Program Studi Agronomi dan Hortikultura, SPS, IPB.
Seluruh staf dosen dan tenaga kependidikan Departemen AGH mengucapkan selamat kepada Yulinda Tanari. Semoga setelah selesai ujian tertutup S3, segera diikuti dengan keberhasilan dalam ujian promosi program doktor. Aamiiin (Dikompilasi: SUA, informasi dan foto: DEF).